Kamis, 28 April 2016

HUMOR JILBAB BALITA

JILBAB DAN ANAK BALITA

Satu hari seorang balita kecil ingin belajar mengaji
Ibunya merestui, karena ilmu itu wajib bagi setiap muslim
"Bunda, boleh tidak adek belajar mengaji di masjib sebelah?' kata si anak..
Subhanalloh, Alhamdulillah, ibunya terenyuh dan bangga dengan pertanyaan si anak.
Sesuatu yang selama initakterlintas dalam pikirannya.
Oh boleh adek, malah ibu akan mendukung sekali". Kapan mulainya dek...
"Kata Ica, temen adek, besok mulai bunda.."
"Oke kalau begitu kita ke pasar ya beli perlengkapan..."singkat cerita segala perlengkapan
dan kebutuhan sudah terbeli..

Hari pertama si adek mengikuti dengan riang pelajaran mengaji,
sampai di rumah, karena dia melihat teman-temannya memakai jilbab, maka si adek ini
minta kepada bundanya?
"Bunda, boleh tidak adek pakai jilbab?'....
Lalu Ibunya menjawab, "jangan adek, adek gak boleh pakai jilbab...
(dalam hati orang tua macam apa yang melarang anaknya berjilbab...)

Hari kedua si adek merengek lagi, "Bunda boleh ya adek pakai jilbab?' ya bunda
sambil memgangi kedua kakinya..., tapi si ibu tetap menjawab,
"Adek gak boleh pakai pakain itu...ya sudah seperti ini aja dan tetap mengaji ya?'..
Si adek sangat kecewa dengan jawaban itu dan hampir dia mengais...

Hari ketiga si adek tak putus asa, meminta kembali kepada ibunya untuk membujuk
Bunda, bunda sayang kan ama adek, boleh ya bunda adek pakai jilbab? sekaaliiiii saja?..
Lalu ibunya dengan nada agak tinggi menolak dan berkata,' ANTON kamu tidak boleh
pakai jilbab, titik....hah!!!...

Tidak ada komentar:

Posting Komentar